Program Air Bersih Untuk Masyarakat, Akhdiansyah : Lanjutan dari Program Dompu Hijau

Mataram, (KabarBerita) — Gebrakan baru dan tak biasa kembali dilakukan anggota DPRD NTB dapil VI, Dompu, Bima dan Kota Bima, Akhdiansyah.

Jika sebelumnya, politisi PKB itu menginisiasi penanaman 1.000 pohon, kali ini pria yang akrab disapa guru To’i itu membuka akses air bersih kepada warga di Desa Dorebara Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu, Senin (19/1/2026).

Menurutnya air bersih adalah kebutuhan vital masyarakat untuk menunjang keberlanjutan hidup yang layak dan nyaman.

“Air Bersih bukan hanya sekedar fasilitas tapi fondasi utama kehidupan yang sehat, kebutuhan yang produktif untuk menunjang keberlanjutan hidup yang layak dan nyaman,” kata Akhdiansyah kepada KabarBerita, Senin (19/1/2026).

Program air bersih ini direalisasikan melalui program aspirasi perpipaan yang dialirkan langsung dari sumber mata airnya. Program ini diharapkan bisa menjadi salah satu upaya mitigasi bencana soal krisis air bersih dengan tetap menjaga kelestarian alam.

“Minggu depan saya akan dialog “bencana dan mitigasi” dengan seluruh komponen di Dompu termasuk soal program perpipaan air bersih (penyaluran air bersih dari mata air),” ujar guru To’i.

Program air bersih untuk masyarakat ini menjadi salah satu konservasi bukan hanya sekedar program aspirasi melainkan memanfataatkan sumber daya alam karena diambil langsung dari sumber mata air sehingga kelestariannya tetap terjaga. Selain itu, program ini akan terus berlanjut di daerah rawan mata air lainnya.

“Akan dilakukan di daerah-daerah rawan mata air untuk menjaga mata air sebagai sumber kehidupan,” tandasnya.

Pembelajaran terpenting dari program ini, lanjut guru To’i bahwa mata air adalah sumber kehidupan, dapat dimanfaatkan dengan bijak dan wajib dijaga dengan konservasi mata air hari ini dan masa mendatang.

Kedepan program ini akan terus berlanjut bersamaan dengan program lainya seperti Gerakan dompu hijau akan dilakukan dengan.

1. Gerakan tanam sejuta pohon, yang beberapa bulan lalu sudah di lakukan dan sukses.

2. Stimulan menjaga alam dengan edukasi pemanfaatan alam dan sumbernya (pengaliran mata air utk masyarakat, konservasi mata air dll)

3. Penyebaran gagasan dengan internalisasi kesadaran dan meggerakan semua unsur bergerak untuk “Dompu Hijau”. (Dedy)

Related Posts

SINKRONISASI PROGRAM PRIORITAS NASIONAL DENGAN PRIORITAS PROVINSI NTB

Lampiran : Peraturan Daerah Nomor 15 Tahun 2025 tertanggal 30 Desember 2025 #9

BRIDA NTB Bahas Kerja Sama Tridharma Bersama UB

Mataram, (KabarBerita) — BRIDA Provinsi NTB menerima kunjungan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawiyaja (FEB UB) dalam rangka inisiasi kerja sama Tridharma sebagai upaya untuk mengakselerasi peningkatan mutu dan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

SINKRONISASI PROGRAM PRIORITAS NASIONAL DENGAN PRIORITAS PROVINSI NTB

SINKRONISASI PROGRAM PRIORITAS NASIONAL DENGAN PRIORITAS PROVINSI NTB

Turun ke Forum K3S, Ketua DPRD Mataram Catat Masalah Gedung hingga Mebeler Sekolah

Turun ke Forum K3S, Ketua DPRD Mataram Catat Masalah Gedung hingga Mebeler Sekolah

BRIDA NTB Bahas Kerja Sama Tridharma Bersama UB

BRIDA NTB Bahas Kerja Sama Tridharma Bersama UB

BMKG : Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem Selama Satu Pekan di Wilayah NTB

BMKG : Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem Selama Satu Pekan di Wilayah NTB

Kanwil Kemenhaj NTB Akan Pindah Kantor, Guna Permudah Layanan ke Publik

Kanwil Kemenhaj NTB Akan Pindah Kantor, Guna Permudah Layanan ke Publik

Tingkatkan PAD, dr. Jack Langsung Gaspoll Lakukan Update dan Validasi Data Kenadaraan

Tingkatkan PAD, dr. Jack Langsung Gaspoll Lakukan Update dan Validasi Data Kenadaraan